ARUM MUTMAINAH, 161120001818 (2020) PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, NET PROFIT MARGIN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PERTUMBUHAN LABA (Studi Kasus Pada Perusahaan Sub sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di BEI Periode 2014-2018). Skripsi thesis, UNISNU Jepara.
161120001818_COVER.pdf - Published Version
Download (2MB) | Preview
161120001818_BAB I.pdf - Published Version
Download (3MB) | Preview
161120001818_BAB II.pdf - Published Version
Download (6MB) | Preview
161120001818_BAB III.pdf - Published Version
Download (3MB) | Preview
161120001818_BAB IV.pdf - Published Version
Download (7MB) | Preview
161120001818_BAB V.pdf - Published Version
Download (688kB) | Preview
161120001818_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (667kB) | Preview
161120001818_LAMPIRAN.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
Abstract
Pertumbuhan Laba tidak bisa terlepas dari kinerja perusahaan yang tercermin dalam rasio-rasio keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari Current Ratio, Debt To Equity Ratio, Total Asset Turnover, Net Profit Margin dan Ukuran Perusahaan terhadap Pertumbuhan Laba perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2014-2018.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan tahunan perusahaan tahun 2014-2018. Populasi yang digunakan adalah perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI dengan jumlah 25 perusahaan. Metode pemilihan sampel adalah metode purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 13perusahaan. Metode analisis yang digunakan penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dan pengolahan data menggunakan program IBM SPSS versi 20.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa secara persial variabel Total Asset Turnover berpengaruh positif terhadap Pertumbuhan Laba sedangkan variabel Current Ratio, Debt To Equity Ratio, Net Profit Margin dan Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh terhadap Pertumbuhan Laba. Secara simultan menunjukkan bahwa Current Ratio, Debt To Equity Ratio, Total Asset Turnover, Net Profit Margin dan Ukuran Perusahaan bersama-sama berpengaruh terhadap Pertumbuhan Laba.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Sholikhul Hidayat, S.E., M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Current Ratio, Debt To Equity Ratio, Total Asset Turnover, Net Profit Margin, Ukuran Perusahaan dan Pertumbuhan Laba |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Manajemen Bisnis > 658 Manajemen Umum > 658.155 Manajemen Pembiayaan, Deviden, Profitabilitas |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Admin Perpustakaan Unisnu |
Date Deposited: | 02 Dec 2021 08:35 |
Last Modified: | 02 Dec 2021 08:35 |
URI: | https://eprints.unisnu.ac.id/id/eprint/712 |