DONA FAUZIAH, 161120001778 (2020) ANALISIS PENGARUH LEVERAGE, UKURAN PERUSAHAAN, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL DAN PROFITABILITAS TERHADAP KETEPATWAKTUAN PELAPORAN KEUANGAN (Studi Empiris Perusahaan Sektor Pertambangan yang Listing di BEI Periode 2016-2018). Skripsi thesis, UNISNU Jepara.
1. 161120001778_COVER.pdf - Published Version
Download (665kB) | Preview
2. 161120001778_BAB I.pdf - Published Version
Download (63kB) | Preview
3. 161120001778_BAB II.pdf - Published Version
Download (108kB) | Preview
4. 161120001778_BAB III.pdf - Published Version
Download (98kB) | Preview
5. 161120001778_BAB IV.pdf - Published Version
Download (157kB) | Preview
6. 161120001778_BAB V.pdf - Published Version
Download (70kB) | Preview
7. 161120001778_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (73kB) | Preview
8. 161120001778_LAMPIRAN.pdf - Published Version
Download (394kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menemukan bukti empiris tentang faktor faktor yang mempengaruhi ketepatwaktuan pelaporan keuangan perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Faktor-faktor yang diuji dalam penelitian ini adalah leverage, ukuran perusahaan, kepemilikan institusional dan profitabilitas sebagai variabel independen sedangkan ketepatwaktuan sebagai variabel dependen. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan bantuan software IBM SPSS (Statistical Product And Service Solution) versi 23.0. Sampel penelitian ini terdiri dari 21 perusahaan pertambangan yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) dan memiliki informasi mengenai tanggal penyampaian laporan keuangan ke OJK pada periode tahun 2016 -2018. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Data yang digunakan adalah data sekunder, yang diperoleh dari situs www.idx.co.id. Data yang diperoleh kemudian diuji dengan menggunakan analisis regresi logistik pada tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian mengidentifikasi bahwa ukuran perusahaan dan profitabilitas berpengaruh positif terhadap ketepatwaktuan pelaporan keuangan. Sedangkan leverage dan kepemilikan institusional tidak berpengaruh pada ketepatwaktuan pelaporan keuangan perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I : H. Muhammad Ridho, S.E., M.Si Pembimbing II : Jumaiyah, S.E., M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Ketepatwaktuan (Timeliness), Leverage, Ukuran Perusahaan, Kepemilikan Institusional, Dan Profitabilitas. |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi > 332.6 Investasi 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Manajemen Bisnis > 657 Akuntansi > 657.3 Laporan Keuangan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Admin Perpustakaan Unisnu |
Date Deposited: | 02 Dec 2021 08:27 |
Last Modified: | 02 Dec 2021 08:27 |
URI: | https://eprints.unisnu.ac.id/id/eprint/699 |