Search for collections on Publications

PERAN ORANGTUA TUNAWICARA DALAM MEMBERIKAN PENDIDIKAN DASAR KEAGAMAAN PADA ANAK USIA DINI DI DESA TANGGUL TLARE KEDUNG JEPARA

FITRIANA SUMADI, 161310003692 (2021) PERAN ORANGTUA TUNAWICARA DALAM MEMBERIKAN PENDIDIKAN DASAR KEAGAMAAN PADA ANAK USIA DINI DI DESA TANGGUL TLARE KEDUNG JEPARA. Skripsi thesis, UNISNU Jepara.

[thumbnail of 1. 161310003692_COVER.pdf]
Preview
Text
1. 161310003692_COVER.pdf - Published Version

Download (649kB) | Preview
[thumbnail of 2. 161310003692_BAB I.pdf]
Preview
Text
2. 161310003692_BAB I.pdf - Published Version

Download (404kB) | Preview
[thumbnail of 3. 161310003692_BAB II.pdf]
Preview
Text
3. 161310003692_BAB II.pdf - Published Version

Download (401kB) | Preview
[thumbnail of 4. 161310003692_BAB III.pdf]
Preview
Text
4. 161310003692_BAB III.pdf - Published Version

Download (289kB) | Preview
[thumbnail of 5. 161310003692_BAB IV.pdf]
Preview
Text
5. 161310003692_BAB IV.pdf - Published Version

Download (269kB) | Preview
[thumbnail of 6. 161310003692_BAB V.pdf]
Preview
Text
6. 161310003692_BAB V.pdf - Published Version

Download (160kB) | Preview
[thumbnail of 7. 161310003692_DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
7. 161310003692_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (171kB) | Preview
[thumbnail of 8. 161310003692_LAMPIRAN-LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
8. 161310003692_LAMPIRAN-LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mengetahui peran orangtua tunawicara dalam memberikan pendidikan dasar keagamaan pada anak usia dini di Desa Tanggul Tlare Kedung Jepara, (2) untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan peran orangtua tunawicara dalam memberikan pendidikan dasar keagamaan pada anak usia dini di Desa Tanggul Tlare Kedung Jepara.
Dalam penelitian ini ada dua variabel yang akan dibahas, yaitu peran orangtua tunawicara sebagai variabel pengaruh (variabel X) dan pendidikan dasar keagamaan pada anak usia dini sebagai variabel terpengaruh (variabel Y).
Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Untuk mengetahui peran orangtua tunawicara dalam memberikan pendidikan dasar keagamaan pada anak usia dini di Desa Tanggul Tlare Kedung Jepara dengan menggunakan teknik wawancara. Dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan peran orangtua tunawicara dalam memberikan pendidikan dasar keagamaan pada anak usia dini di Desa Tanggul Tlare Kedung Jepara dengan teknik observasi. Sedangkan teknik dokumentasi digunakan sebagai foto pendukung dalam penelitian.
Data yang terkumpul dianalisis dengan metode analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, verifikasi dan menarik kesimpulan. Berdasarkan dari hasil analisis menunjukkan bahwa: 1) peran orangtua tunawicara di Desa Tanggul Tlare Kedung Jepara yaitu orangtua tunawicara tersebut menjadi contoh yang baik pada anak, seperti orangtua mengajak anak untuk melaksanakan shalat, mengajarkan jangan mengambil sesuatu yang bukan milik kita maupun anak diajarkan untuk berjabat tangan kepada orang yang lebih tua. Selain itu juga, orangtua tunawicara tersebut selalu membiasakan kepada anak untuk melakukan perbuatan yang baik, seperti orangtua membiasakan anak sebelum makan untuk mencuci tangan, dahulu, menggunakan tangan kanan dan mengangkat tangan terlebih dahulu (berdoa). 2) Faktor pendukung dan penghambatnya ada dua faktor: faktor pendukungnya yaitu: terjalin hubungan yang harmonis dalam keluarga, kesadaran orangtua terhadap pelaksanaan pendidikan agama Islam pada anak dan adanya media massa. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu: faktor lingkungan masyarakat, kurang memanfaatkan lembaga pendidikan Islam di lingkungan sekitar dan faktor bahasa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Eka Setya Budi, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Peran Orangtua, Tunawicara, Pendidikan Dasar Keagamaan, Anak Usia Dini.
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan > 371.9 Pendidikan Khusus
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: UPT Perpustakaan UNISNU Jepara
Date Deposited: 02 Dec 2021 01:35
Last Modified: 02 Dec 2021 01:35
URI: https://eprints.unisnu.ac.id/id/eprint/688

Actions (login required)

View Item
View Item