ACHMAD KHAKIM MELANO, 181230000269 (2022) UJI STABILITAS TANAH DI DESA NGELOWETAN KECAMATAN MIJEN KABUPATEN DEMAK MENGGUNAKAN METODE ASYMETRIC CYLINDER (PLAXIS 2D V20) DENGAN CBR LABORATORIUM UNTUK RENCANA TIMBUNAN PADA PERKERASAN JALAN. Skripsi thesis, UNISNU JEPARA.
181230000269_COVER.pdf
Download (4MB) | Preview
181230000269_BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
181230000269_BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (11MB)
181230000269_BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
181230000269_BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (12MB)
181230000269_BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (573kB)
181230000269_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (1MB) | Preview
181230000269_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (8MB)
Abstract
Jalan Welahan Demak merupakan jalan penghubung antara kota Jepara dan Demak. Banyak kendaraan berat berlalu lalang melewati jalan tersebut. Kondisi jalan yang rusak dapat membahayakan kendaraan yang melewati. salah satu faktor kerusakan jalan yaitu daya dukung tanah yang lemah. Dengan adanya permasalahan tersebut perlu diketahui nilai CBR melalui uji stabilitas tanah. Uji stabilitas tanah pada penelitian ini menggunakan metode pengujian CBR laboratorium dan metode Axisymetric Cylinder (plaxis 2D V.20). dan dilakukan analisis timbunan melalui aplikasi plaxis 2D V.20 untuk perkerasan jalan dengan nilai CBR yang diperoleh. adapun analisis timbunan untuk mendapatkan nilai faktor keamanan yang memenuhi persyaratan lereng yang aman. Sampel yang digunakan pada penelitian ada 2 yaitu sampel tanah pada kanan dan kiri badan jalan. Data parameter yang diperlukan dalam uji stabilitas tanah dengan metode Axisymmetric Cylinder yaitu modulus elastisitas (E), possion ratio (V), sudut geser dalam, dan cohesi (C). hasil yang diperoleh melalui uji CBR laboratorium tertinggi sebesar 3,478% dan terendah sebesar 1,739%. Dan hasil yang didapatkan setelah melalui analisis metode Axisymmetric Cylinder untuk sampel kanan nilai CBR terbesar yaitu 3,343% dan terendah sebesar 1,163%. Analisis timbunan Material yang digunakan yaitu clay silt dan sand, dengan desain kemiringan lereng yaitu 1:1,5 dimana tinggi timbunan dan lapisan tanah dasar 2m, dan penambahan geotextile di atas permukaan lapisan tanah dasar. Hasil anaslisis timbunan menggunakan material clay silt faktor keamanan sebesar 3,375 dan penurunan tanah 0,003m. sedangankan untuk material sand nilai faktor keamanan sebesar 1,617 dan penurunan tanah 0,007m. dari kedua material tersebut material clay silt adalah material yang lebih kuat dan baik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I : Decky Rochmanto, ST., MT. Pembimbing II : Yayan Adi Saputro, ST., MT. |
Uncontrolled Keywords: | Tanah, Stabilitas, CBR, Plaxis, Timbunan. |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik > 624 Teknik Sipil > 625.7 Teknik Jalan Raya |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Sipil |
Depositing User: | Admin Perpustakaan Unisnu |
Date Deposited: | 27 Feb 2023 07:09 |
Last Modified: | 27 Feb 2023 07:09 |
URI: | https://eprints.unisnu.ac.id/id/eprint/4791 |