SITI NUR ROHMAH, 131310001494 (2018) KORELASI ANTARA MINAT BELAJAR DAN KEDISIPLINAN SISWA DENGAN HASIL BELAJAR AKIDAH AKHLAK SISWA KELAS VI MI I’ANATUL MUBTADI’IN KAWAK PAKIS AJI JEPARA TAHUN PELAJARAN 2017/2018. Skripsi thesis, UNISNU JEPARA.
131310001494_COVER.pdf - Published Version
Download (997kB) | Preview
131310001494_BAB I.pdf - Published Version
Download (123kB) | Preview
131310001494_BAB II.pdf - Published Version
Download (368kB) | Preview
131310001494_BAB III.pdf - Published Version
Download (228kB) | Preview
131310001494_BAB IV.pdf - Published Version
Download (553kB) | Preview
131310001494_BAB V.pdf - Published Version
Download (82kB) | Preview
131310001494_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (63kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengetahui minat belajar siswa kelas VI MI I’Anatul Mubtadiin Kawak Kecamatan Pakis Aji Kab. Jepara Tahun Pelajaran 2017/2018, 2). Mengetahui Kedisiplinan Siswa kelas VI MI I’Anatul Mubtadiin Kawak Kecamatan Pakis Aji Kab. Jepara Tahun Pelajaran 2017/2018, 3). Mengetahui hasil belajar Akidah Akhlak Siswa kelas VI MI I’Anatul Mubtadiin Kawak Kecamatan Pakis Aji Kab. Jepara Tahun Pelajaran 2017/2018, 4). Mengetahui besarnya korelasi antara minat belajar dan akhlak dengan hasil belajar Pendidikan Akidah Akhlak siswa kelas VI MI I’Anatul Mubtadiin Kawak Kecamatan Pakis Aji Kab. Jepara Tahun Pelajaran 2017/2018, yaitu dengan hasil perhitungan Fhitung sebesar 4, 46 sedangkan nilai Ftabel dari N = 25 siswa dalam taraf signifikan 5% sebesar 3,44 atau Fhitung > Ftabel, sehingga Ha diterima.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas VI MI I’anatul Mubtadiin Kawak Kecamatan Pakis Aji Kabupaten Jepara yang berjumlah 25 siswa. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 1 s/d 30 Agustus 2017, untuk pengambilan data dengan mempergunakan angket baik untuk mengetahui minat belajar siswa maupun Kedisiplinan Siswa , sedangkan analisis data menggunakan rumus koefisien Korelasi Ganda.
Setelah dilakukan pengumpulan data yang kemudian dianalisis secara statistik menunjukkan hasil bahwa terdapat korelasi yang signifikan antara minat belajar dan akhlak dengan prestasi hasil belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak kelas VI di MI I’anatul Mubtadiin Kawak Pakis Aji Jepara TP 2017/2018. Sebagai tindak lanjutan untuk membuktikan kebenarannya, maka dari hasil yang telah diperoleh berdasarkan hitungan statistik atau telah diketahui "F" hitungannya itu dikonsultasikan dengan nilai analisis dalam hitungan "F" tabel, yang hasilnya Fhitung = 4, 46 sedangkan nilai Ftabel dari N = 25 siswa dalam taraf signifikan 5% sebesar 3,44 atau Fhitung > Ftabel, sehingga Ha diterima. Hal ini menunjukkan bahwa adanya hubungan yang signifikan antara minat belajar siswa dan akhlak dengan hasil belajar akidah akhlak pada taraf signifikan 5 %. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa hipotesis nihil (Ho) ditolak, dan hipotesis kerja (Ha) diterima.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : H. Mahalli,M.Pd. |
Uncontrolled Keywords: | Minat Belajar Siswa, Kedisiplinan , Hasil Belajar Akidah Akhlak |
Subjects: | 200 Agama > ISLAM > 2X5.1 Akhlak (Akhlaq) 200 Agama > ISLAM > 2X7.1 Filsafat Islam > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan > 371.5 Disiplin Sekolah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Admin Perpustakaan Unisnu |
Date Deposited: | 14 Apr 2022 04:26 |
Last Modified: | 14 Apr 2022 04:26 |
URI: | https://eprints.unisnu.ac.id/id/eprint/3151 |