PENERAPAN KURIKULUM 2013 DALAM PEMBELAJARAN FIQIH DI MTs SUNAN MURIA KELET KELING JEPARA TAHUN PELAJARAN 2018/2019

KHOLIDUL GUPRON, 141310003160 (2018) PENERAPAN KURIKULUM 2013 DALAM PEMBELAJARAN FIQIH DI MTs SUNAN MURIA KELET KELING JEPARA TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Skripsi thesis, UNISNU JEPARA.

[img]
Preview
Text
141310003160_COVER.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
141310003160_BAB I.pdf - Published Version

Download (8MB) | Preview
[img]
Preview
Text
141310003160_BAB II.pdf - Published Version

Download (8MB) | Preview
[img]
Preview
Text
141310003160_BAB III.pdf - Published Version

Download (11MB) | Preview
[img]
Preview
Text
141310003160_BAB IV.pdf - Published Version

Download (7MB) | Preview
[img]
Preview
Text
141310003160_BAB V.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
141310003160_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : untuk menjelaskan bagaimana guru menerapkan kurikulum 2013 dalam pembelajaran fiqih di MTs Sunan Muria Kelet Keling Jepara Tahun Pelajaran 2018/2019. Dan bagaimana pembelajaran fiqih Di MTs Sunan Muria Keling Jepara tahun pelajaran 2018/2019.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yaitu penelitian yang didasarkan pada penjelasan-penjelasan ataupun ciri-ciri tertentu yang menjadi objek penelitian. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang mendiskripsikan data-data yang terbentuk secara alamiah, apa adanya, dalam situasi normal yang tidak dimanipulasi keadaan dan kondisinya, menekankan pada diskripsi secara alami.
Adapun hasil penelitian ini adalah bahwa “Penerapan kurikulum 2013 dalam pembelajaran fiqih lebih banyak melakukan praktik daripada teori, dan menerapkan pendekatan saintifik melalui lima langkah yakni, mengamati, menanya, mengumpulkan data, mengasosiasi dan mengkomunikasikan hasil data yang ditemukan melalui diskusi kelompok dan peniliannya berbentuk kualitatif yaitu berupa A,B,C,D yang disertai dengan deskriptif setiap kompetensi pembelajaran fiqih peniliaan dilakukan selama dan setelah proses pembelajaran fiqih berlangsung”.
Penjabaran diatas maka peneliti dapat menyimpulkan, bahwa penerapan kurikulum 2013 dalam pembelajaran fiqih membutuhkan kemandiriaan siswa dalam belajar dan tidak tergantung pada guru, karena dalam kurikulum 2013 siswa dianjurkan untuk aktif belajar secara mandiri dan disiplin.
Kurikulum 2013 dalam Pembelajaran mata pelajaran fiqih di MTs Sunan Muria Kelet merupakan persiapan siswa untuk memasuki kehidupan yang nyata, artinya usia siswa ketika duduk dibangku sekolah MTs biasanya rentang antara usia 12-14 tahun adalah masa dimana mereka baru memasuki akil baligh. Dalam masa ini mereka sudah dikenai hukum-hukum agama maka pembelajaran fiqih di MTs Sunan Muria Kelet menjadi begitu penting, oleh karena itu jangan sampai pembelajaran hanya menjadi siswa seperti bejana kosong yang tidak mengerti apapun. Mereka harus didorong untuk ikut aktif, berfikir kritis dan menemukan ide-ide hal baru.
Dengan demikian untuk membuat siswa mampu menguasai pembelajaran fiqih, guru harus menggunakan pendekatan yang berpusat pada aktifitas siswa misalnya metode diskusi, pemecahan masalah, inkuiri, diskoveri, tanya jawab. Guru juga dapat mengebangkan teknik bertanya efektif atau melakukan dialog kreatif dengan mengajukan pertanyaan kepada siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. Abdul Rozaq,M.Ag
Subjects: 200 Agama > ISLAM > 2X4 Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam
300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 375 Kurikulum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Admin Perpustakaan Unisnu
Date Deposited: 17 Mar 2022 04:20
Last Modified: 17 Mar 2022 04:20
URI: http://eprints.unisnu.ac.id/id/eprint/2655

Actions (login required)

View Item View Item